Cara Menghilangkan Komedo

Cara Menghilangkan Komedo

Halo, guys...met malam ya..
Kamu, Iyaa kamu. Kamu yang cantik-cantik. Kamu yang dianugerahi oleh Tuhan YME memiliki wajah cantik dan kulit mulus, jangan lupa untuk bersyukur kepadaNya ya guys.. Wajah yang cantik, pasti semua cewek mendambakannya, pasti semua wanita menginginkannya, dan pasti semua perempuan mengharapkannya (sama aja kaleee). Wajah cantik identik dengan bersih. Bersih dari jerawat ataupun komedo atau blackhead. 
Naah, bicara tentang komedo pasti kalian smua pernah mengalaminya kan? Nyebelin, sekali dikutak-kutik malah semakin parah. Nah lho. Gawat.
Wait, wait...Komedo memang nggak segawat jerawat, guys. Akan tapi kehadirannya nggak pernah di harapkan, apalagi oleh seorang cewek kayak kamu, juga saya. Mendingan mengharapkan kedatangan pacar kalee, daripada kedatangan komedo hahaha..

Okeh, sekarang ciyus nih ya.
Sebelum membahas cara menghilangkan komedo, Ayok kenali dulu jenis-jenis komedo. 

gambar dari abah google
Berdasarkan beberapa sumber yang saya baca, ada 2 jenis komedo yaitu :

  • Blackhead (komedo terbuka) ; yaitu jenis komedo yang tampak seperti pori-pori yang membesar dan menghitam. Komedo ini berwarna kehitaman karena teroksidasi oleh udara. 
  • Whitehead (komedo tertutup) ; komedo ini berada di balik lapisan kulit ari yang tersumbat kotoran dan lemak, tampak seperti benjolan kecil-kecil di bawah kulit. 
Selanjutnya, saatnya membahas cara menghilangkan komedo nih. Kalo wajah kamu bersih, pastinya akan membuat kamu terlihat lebih cantik atau ganteng,guys. Untuk kamu yang sering mengalami banyak komedo di wajah, semoga cara-cara sederhana berikut ini bisa membantu kamu ya, guys.

Cara Menghilangkan Komedo : 

Yang pertama, Jagalah Kebersihan Wajah Kamu 
Kulit wajah yang berminyak memang biasanya lebih rentan untuk munculnya komedo. Oleh karena itu usahakan agar wajah kamu selalu bersih. Gunakan pembersih wajah yang dapat mengurangi minyak pada wajah kamu. 

Kedua, Gaya Hidup Sehat, Makan Makanan Bergizi 
Dengan hidup sehat akan dapat mengurangi jumlah komedo di wajah kamu.
Makan makanan yang bergizi dan istirahat yang cukup, juga dapat membantu mengurangi komedo. Karena Pada saat kondisi tubuh menurun, kuman-kuman mudah masuk ke dalam tubuh kamu.

Ketiga, Lakukan Perawatan Wajah/Facial 
Facial adalah cara paling tepat menghilangkan komedo, guys
Facial dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan dan kesegaran wajah kamu. Lakukanlah facial secara teratur dan berkala. Misalnya, sebulan sekali.

Yang keempat, Menggunakan Lidah Buaya 
Lidah buaya ternyata bisa juga untuk menghilangkan komedo lho. Caranya mudah saja, cukup kamu oleskan lendir lidah buayanya ke wajah yang berkomedo. 

Yang kelima, Menggunakan Es Batu
Selain menyegarkan ketika suhu panas, es batu juga bisa kamu gunakan untuk menghilangkan komedo. Caranya : cukup kamu usapkan es batu (yang dingin ituh, brrrr!) di sekitar area berkomedo kira-kira 10 menit. 

Yang keenam, Menggunakan Kulit Jeruk 
Kulit jeruk bisa juga kamu coba gunakan untuk menghilangkan komedo. Caranya : kulit jeruk diberi sedikit air, kemudian diamkan di wajah yang ada komedonya, biarkan sampai satu malam. Jangan lupa bilas ya, guys.

Yang ketujuh, Konsumsi Air Putih Yang Cukup 
Air putih adalah obat yang gampang sekali untuk kamu dapatkan. Siapa sih yang nggak suka dengan air putih? Nah, dengan minum air putih yang cukup dan sesuai dengan kebutuhan tubuh kamu maka akan melancarkan saluran pencernaan dan akan membuat wajah kamu semakin halus dan bersih. Cling...

Yang kedelapan, Menggunakan Putih Telur 
Telur ternyata juga ampuh untuk kamu gunakan menghilangkan komedo. Caranya : campurkan sebutir putih telur kemudian tambahkan 1 sdt madu. Oleskan pada wajah dan biarkan mengering. Sebaiknya cara ini dilakukan ketika mau tidur. Jangan lupa bersihkan wajah dengan air hangat. 

Nah, itu tadi ya beberapa cara untuk menghilangkan komedo agar wajah kamu kelihatan lebih cantik dan sehat. Untuk hasil yang lebih baik tentunya nggak bisa kamu lakukan hanya satu atau dua kali aja, akan tetapi harus rutin. Setelah komedo hilang, hal yang harus kamu lakukan adalah menjaga agar komedo tidak kembali lagi. Caranya adalah dengan selalu menjaga kebersihan wajah dan mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

Duh, ternyata banyak bahan yang mudah kamu dapatkan dirumah ya yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan komedo. Baru tau kan ??? Mulai sekarang kalau ada komedo muncul di wajah kamu, kamu udah tau deh gimana harus mengatasinya. Gunakan bahan yang cocok dengan jenis kulit kamu ya, guys.
Selamat mencoba dan share jika tulisan ini bermanfaat. Hatur nuhun...

0 comments:

Posting Komentar

Protected by Copyscape
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...